Pintu adalah elemen rumah yang digunakan untuk akses keluar masuk penghuni rumah. Perlu kita perhatikan kenyamanan dan keindahan dari model pintu agar rumah terlihat serasi antara model rumah dengan model pintu. Berikut ini kami berikan contoh model pintu dengan gaya rumah modern minimalis dengan bukaan 1 pintu maupun 2 pintu
1. Pintu Kayu Kombinasi Kaca Blur
Pintu model seperti gambar di bawah ini cocok untuk rumah anda dengan gaya rumah modern minimalis, bisa anda tempatkan di ruang tamu maupun pintu kamar. Dengan elemen garis vertikal serta terlihat serat kayu menjadikan desain pintu ini terlihat elegan dan mewah.
2. Pintu Kayu Full Kaca
Untuk model pintu seperti gambar di bawah ini cocok untuk pintu belakang rumah yang mengarah ke taman belakang. Dengan adanya kaca besar pada pintu kita bisa menikmati pemandangan di luar ruangan tanpa harus membuka pintu. Pintu ini memiliki 2 daun pintu sehingga menjadikan ruangan terlihat lega.
3. Pintu Kayu dengan Jendela
Untuk desain pintu ini tidak jauh berbeda dengan desain yang pertama hanya saja antara pintu dan jendela digabungkan sehingga lebih menghemat biaya dari pada dipisahkan. Ukuran jendela yang tinggi menjadikan desain pintu lebih serasi dengan rumah gaya modern minimalis. Umumnya rumah dengan gaya modern minimalis memiliki ukuran pintu dan jendela yang tinggi dan besar dengan kombinasi kaca
Anda ingin membuat pintu dan jendela modern minimais? silahkan menghubungi Tim idekreasirumah atau kontak no hp kami.